Pemain Perseru rayakan kemenangan usai taklukan Persiba 2-1 di stadion Marora, Serui, Selasa (25/4/2017) sore. |
Jayapura -- Perseru Serui memenuhi ambisinya meraih poin pertama setelah mencatat kemenangan 2-1 atas Persiba Balikpapan, pada lanjutan Go-Jek Traveloka Liga 1.
Duel Perseru menjamu Persiba di Stadion Marora, Serui, Selasa (25/4/2017) sore, berlangsung ketat dan keras. Wasit bahkan mengeluarkan 6 kartu kuning (4 buat pemain Persiba dan 2 bagi pemain Perseru).
Keangkeran stadion Marora benar-benar dirasakan Persiba. Perseru turun dengan materi terbaiknya. Lukas Mandowen, eks striker Persipura diduetkan bersama Silvio Escobar.
Bertindak sebagai tuan rumah, Perseru tampil menyerang sejak kick off babak pertama dimulai. Serangan bergelombang silih berganti mengancam gawang Persiba yang dijaga Dedi Haryanto.
Hasilnya sangat positif memasuki menit ke-21, pemain asingnya Silvio Escobar membuka skor 1-0. Permainan pendek satu-dua sentuhan diperagakan Perseru, menyulitkan Persiba mengembangkan skema serangan sekaligus menguasai statistik pertandingan.
Memasuki pertengahan babak pertama Perseru terus mendominasi serangan hasilnya lewat kerjasam satu dua dalam pertahan Persiba, Toni Roy Ayomi pada menit ke-38 menggandakan skor 2-0.
Gol ini tercipta atas assist Lukas Mandowen yang mengirim umpan terukur dan diselesaikan lewat sepakan Toni Ayomi ke pojok kiri gawang Persiba. Skor 2-0 bertahan sampai jeda babak pertama.
Babak kedua Perseru tetap memegang kendali, Persiba berupaya bangkit dan mengejar. Beruang Madu sukses perkecil skor menit ke-48 lewat gol Anmar Almubarakki. Skor ini bertahan sampai wasit Dodi meniup plui panjang.
Pelatih Perseru Yusak Sutanto mensyukuri kemenangan sekaligus tiga poin yang diperoleh anak asuhnya.
“Kami senang dengan hasil ini dan merupakan kemenangan pertama. Semoga hasil ini terus terjaga ke laga-laga berikutnya,” kata Yusak, riang gembira.
Yusak mengaku penampilan Mariando Uropmabin dan kawan-kawan, sangat baik sesuai skema yang diinginkan. Pembenahan perlu evaluasi saat transisi baik menyerangan maupun bertahan,” katanya mengevaluasi.
Kemenangan ini terus terjaga sekaligus membawa aura positif bagi Perseru menuju laga berikutnya baik saat main tandang maupun kandang.
Sementara pelatih Persiba, Timo Scheunemann mengatakan timnya sudah bermain bagus dan mampu mendikte tim tuan rumah. Tetapi, mereka sulit menciptakan peluang gol.
“Kami mampu mendikte tuan rumah, tapi tidak mampu cetak gol. Sebaliknya Perseru memanfaatkan kesempatan menciptakan gol. Pemain kami juga lalai mengantisipasi,” bebernya.
Jalan Persiba makin terjal seusai menelan dua kekalahan, mereka harus menjamu tim kuat Arema FC, Senin 1 Mey mendatang. (*)
Posted by:
Copyright ©Tabloid JUBI "sumber"
Hubungi kami di E-Mail: tabloid.wani@gmail.com
0 komentar
Posting Komentar