Home /
Berita /
Kabar /
Piyungan Online /
PKS Piyungan /
Portal Piyungan /
Ngacir Saat Pendemo ke Istana, Fahri Hamzah Nilai Jokowi Presiden Amatir
Jumat, 04 November 2016
Ngacir Saat Pendemo ke Istana, Fahri Hamzah Nilai Jokowi Presiden Amatir
[portalpiyungan.com] JAKARTA - Ratusan ribu massa demonstran Umat Islam dalam aksi 'Bela Islam' mendatangi Istana, Jumat (4/11/2016), namun Presiden Joko Widodo malah pergi keluar dari istana lewat pintu belakang.
(Baca: Tinggalkan Istana Lewat Pintu Belakang, Jokowi Pergi tidak Terima Perwakilan Aksi Umat Islam)
Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah yang ikut bersama-sama massa aksi menyatakan keputusan Jokowi ini menunjukkan sikap menghindar yang seharusnya tak dilakukan sebagai presiden.
"Ya menghindar," kata Fahri saat ditemui di gedung DPR/MPR RI, Jumat (4/11), seperti dikutip CNN Indonesia.
Fahri mengkritik Jokowi yang tidak sensitif melihat situasi dan menunjukan kepemimpinan seorang presiden amatir.
"Ini presiden amatir, tak sensitif, dan tak mengerti politik," katanya.
Menurut Fahri di saat para pengunjuk rasa tengah berada di depan Istana Kepresidenan seharusnya penghuni istana ada di tempat. Namun yang terjadi malah Jokowi pergi.
Alih-alih menemui pengunjuk rasa, Jokowi memang meninggalkan komplek Istana untuk meninjau Bandara Soetta. Namun setelah beranjak dari bandara keberadaan Jokowi pun masih simpang siur hingga kini.
Menkopolhukam Wiranto dan Mensesneg Pratikno yang ditunjuk Jokowi untuk mewakilinya ditolak oleh perwakilan pengunjuk rasa. Hingga akhirnya Wakil Presiden Jusuf Kalla yang menemui dan barulah perwakilan massa Umat Islam setuju berdialog dengan Wapres JK.
Share this
Related Articles :
Otsus Gagal Total, Perundingan Indonesia - ULMWP adalah Solusi FOTO: Tampak anak-anak Papua di era Otonomi Khusus (Otsus) Papua (ilustrasi) No. 1 PAPUA Merdeka News | Portal #Fakta d ...
"Sejenak Singgah di Masjid Istiqlal" by Jaya Suprana Sejenak Singgah di Masjid Istiqlal Oleh: Jaya Suprana Kamis siang 3 November 2016 kami bersama Aylawati Sarwono menyempatkan diri ...
Prabowo: Keresahan Masyarakat Sudah Meluas, Proses Hukum Penistaan Agama Islam Harus Segera Tuntas Assalamualaikum Wr. Wb. Salam Sejahtera. Shalom Om Swastiastu Namo Buddhaya. Saudara-saudaraku sebangsa dan setanah air dimanapun e ...
KEREN! Tak Gubris Larangan Kemenristekdikti, Rektor Universitas Ibn Khaldun Ajak Seluruh Sivitas Ikut Aksi 4 Nov [portalpiyungan.com] Walau berbagai cara dan daya dilakukan untuk meredam Aksi Umat Islam 4 November 2016, namun ternyata tak b ...
MANTAP! Aksi 4 November, AM Fatwa akan TERJUN dan PIMPIN Barisan Mahasiswa [portalpiyungan.com] Jelang gerakan Aksi Bela Islam II terkait kasus penistaan agama oleh Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang akan di ...
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Paling Dilihat
-
Pemandangan Kota Manokwari dari kejauhan. Manokwari -- Siapa yang tidak mengenal Kabupaten Manokwari? Ibu kota Provinsi Papua Bar...
-
FOTO: Para pemimpin perjuangan kemerdekaan West Papua dalam pertemuan Evaluasi Tahunan dan Konferensi Tingkat Tinggi Luar Biasa (KTT-L...
-
Perdana Menteri (PM) Vanuatu, Charlot Salwai (©2019 Getty Image s ) PORT VILA, Vanuatu - Pemimpin blok Oposisi Vanuatu, MP Ismae...
-
Yonas Masoka & Frits Ramandey. Keluarga Nilai Pemerintah dan Komnas HAM Bungkam Jayapura -- Hari Sabtu (10/11), sudah 17 tah...
-
Pejabat eksekutif United Liberation Movement for West Papua (ULMWP) antara lain Rex Rumakiek (kiri), Benny Wenda (tengah) dan Paula Ma...
-
Perdana Menteri VANUATU, (H.E. Mr Charlot Salwai Tabimasmas) saat berpidato di Majelis Umum PBB (UNGA) ke-72 di New York, AS (21/09/20...
-
Papua merupakan pulau terbesar kedua di dunia, setelah Greenland di Denmark dan Pulau terbesar pertama di Indonesia (kalau digabung dengan ...
-
KOKIBU - Selamat Siang... Jika Anda Ingin membaca artikel ini lebih lanjut, silahkan klik link judul diatas atau kunjungi langsung di http...
-
Foto: Boy Markus Dawir. Surabaya -- Pemutusan air PDAM di Asrama Mahasiswa Papua di Surabaya yakni Asrama Kamasan III yang dibang...
0 komentar
Posting Komentar