Kamis, 16 Maret 2017

Security Pemilik Daun Ganja Di Tangkap Polisi

GEMARIAU.COM, Balai Jaya- Tim Opsnal Sat Res Narkoba Polres Rohil melakukan penangkapan, Sudiaman alias man bin suparman (35) seorang security yang merupakan warga Dusun Khayangan, Kepenghuluan Balai Jaya,  Kecamatan Balai Jaya karena memiliki daun ganja kering.
Penangkapan ini dibenarkan Kapolres Rokan Hilir AKBP Henry Posma Lubis Sik MH melalui Kasubag humas Aiptu Pangeran Yusran Chery, kamis ( 16/3/2017 ) kepada gemariau.com.

Adapun penangkapan ini berawal
Pada hari Selasa (14/3/ 2017) sekira pukul 18.30 WIB di lakukan penangkapan terhadap seorang tersangka atas nama Sudiaman  yang saat itu sedang berada di pos security Jalan stapal km 22 kecamatan Bangko pusako Kabupaten Rokan Hilir. Ia  diduga keras telah melakukan tindak pidana Narkotik jenis daun ganja kering , adapun penangkapan dilakukan setelah menemukan sebuah tas yang digantung didinding pos yg merupakan milik tersangka yang berisikan daun ganja kering.

"Penangkapan di lakukan setelah adanya informasi dari masyarakat. Tak hanya itu juga di amankan berupa barang bukti, satu paket sedang daun ganja kering yang di bungkus dengan kertas nasi warna coklat, satu  buah gunting, satu  buah tas warna hitam merk sport dan tersangka di bawa ke Polres Rohil untuk penyidikan lanjut, jelas humas.(Zul)

0 komentar

Posting Komentar