GEMARIAU.COM,BAGANBATU – Keberadaan anak Punk di Kota Bagan Batu, Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir makin meresahkan masyarakat.
Selain itu, jumlah anak Punk di Kota Sawit ini terus meningkat, namun tidak pernah ada penertiban kepada mereka, sehingga dengan bebasnya berkeliaran di jalan-jalan, rumah makan dan tempat keramaian di Kota Bagan Batu dengan pakaian copang caping, berbau dan kumuh.
"Atas nama masyarakat Bagan Batu Kota meminta kepada Pemerintah Kecamatan Bagan Sinembah dapat melakukan penertiban anak punk di Bagan batu kian meresahkan warga, " pinta salah seorang warga Bagan Batu Kota, Usman kepada gemariau.com, Jumat ( 10/2/2017 ).
Menurut Usman, kehadiran anak punk di Bagan Batu Kota tidak memberikan contoh yang baik untuk para generasi penerus. Bahkan dapat merusak generasi bila ikut-ikutan dengan mereka.
"Sebenarnya kita sangat perhatin sekali melihat anak-anak masih muda udah kayak pereman dengan telingga di tindik, hidung di tindik dan mengunakan alat aksisoris ala kebaratan," ujarnya.
Pada hal lanjut Usman, kalau dilihat dari paktor tubuh anak yang masih muda-muda jadi anak Punk ini masih panjang masa depannya kalau mereka mau berkerja betul-betul pasti bisa jadi orang yang berguna.
"Namun sayang, mereka malah terjerumus seperti ini. Kita heran iuga, apakah orang tuanya tidak tahu kalau anak mereka seperti ini," uang Usman penuh tanda tanya.
Maka dari itu pihak Pemerintah Kecamatan harus serius untuk melakukan penertiban anak Punk ini.
"Sebab, kita tak mau anak-anak Bagan Batu jadi ikut-ikutan ala barat ini. Jadi dengan sedini mungkin mari sama-sama kita jegah mereka bertempat tinggal di Baganbatu, " saranya.
Ironisnya lanjut Usman, anak Punk ini bukan lelaki saja, tapi anak perempuan juga ada ikut-ikutan. Dan bahkan, dengan terang-terangan mereka tampa ada rasa malu cium-ciuman di hadapan umum dan ini tentu sudah mencontoh tidak baik.
"Parahnya lagi, mereka juga nekat minta-minta dengan memaksa dan jika tidak dikasi mau mengancam pedagang di Bagan Batu, " katanya.(zul)
0 komentar
Posting Komentar